blog-img
02/12/2021

Juara Tahfidz Quran Festival Santri ke-6 Dapat Hadiah Beasiswa dari Panceng Kita

NAUFAL SYAUQI | Tahfidz Indonesia

Momen Hari Santri Nasional benar-benar dijadikan ladang amal oleh Komunitas Panceng Kita Gresik untuk berbagi kebahagiaan. Kali ini, mereka memberikan beasiswa kepada tahfidz quran serta anak yatim yang menjuarai Festival Santri ke-6 tahun 2021.

Sebagai informasi, festival santri ini digelar setiap tahun oleh LP Ma’arif NU Gresik. Untuk kali ini digelar di MTs Tarbiyatus Sibyan Desa Wotan Kecamatan Panceng.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Aminatun Habibah menyampaikan pihaknya mendukung kegiatan ini sebagai langkah untuk menjaring siswa siswi berprestasi.

Festival ini memiliki beberapa kategori perlombaan diantaranya Tahfidz Qur’an, Tartil Qur’an, Hafalan Surat Yasin, Adzan, Kaligrafi, Pildacil dan lain sebagainya.

“Jadi ini adalah kegiatan yang bagus, sebagai ajang untuk mengasah kemampuan santri,” katanya didampingi Ketua LP Ma’arif NU Jazuli saat menutup kegiatan Festival Santri pada Minggu (24/10/2021).

Selanjutnya, perempuan yang akrab disapa Ning Min ini teringat saat menjadi santri. Saat itu, sekitar tahun 1979 ada ajang pemilihan Pelajar Teladan yang pertama kali digelar, kebetulan dia keluar menjadi juara.

“Kalau ke acara ini saya teringat dahulu ikut pemilihan pelajar kebetulan menang,” ungkapnya diikuti tepuk tangan peserta lomba yang hadir dalam kesempatan itu.

Sementara itu, Ketua Komunitas Panceng Kita Gresik Didik Sihabul Mila mengatakan, untuk mendukung kegiatan ini pihaknya menyiapkan beasiswa khusus tahfidz serta anak yatim yang juara dalam even ini.

Kegiatan ini, ucap didik merupakan hasil kolaborasi lembaganya dengan LP Ma’arif NU. Dia berharap, ke depan kegiatan ini bisa terus berjalan dengan lancar sehingga bisa bermanfaat.

“Jadi anak yatim yang juara satu, dua maupun tiga kami berikan beasiswa. Kemudian, yang tahfidz juga akan kami berikan, ini untuk mendukung program kami dalam bidang pendidikan,” terangnya.

Di tempat yang sama, Mas Fiqi Panitia cabang LP Maarif NU Gresik Mengatakan, ajang lomba pada giat festival santri ini adalah momen untuk mengaplikasikan IT dengan melalui lomba secara virtual zoom.

“Ada sebagian lomba seperti Olimpiade Aswaja ini, kita menggunakan Zoom dengan kamera di sebelah kanan dan kiri hal ini dengan tujuan untuk pengawasan bersama apabila ada peserta yang kurang sportif dalam mengerjakan soal maka pasti akan diketahui. Ini menjadi terobosan dari LP Maarif NU Cabang Gresik,” ujarnya.

Terobosan dan Gerakan melek IT ini, sambung Mas Fiqi, menjadi bagian yang penting dalam memudahkan penerapan aplikasi ilmu pengetahuan agar kita tidak ketinggalan khususnya lembaga dibawah naungan LP Ma’arif Cabang Gresik.

Bagikan Ke:

Populer